Apa dan Bagaimana Wakaf Oksigen

Pelajaran Sekolah berbagi info Apa dan Bagaimana Wakaf Oksigen-- Ingatlah, bumi kita semakin tua ..... Para santri Pondok Pesantren Modern Sahid dapat mempelopori wakaf oksigen bagi masyarakat dengan menanam pohon, kata Anang Sudarna, Staf ahli Gubernur Jawa Barat. "Gerakan satu orang tanam satu pohon memberikan para santriwan dan santriwati kelak dapat melakukan wakaf oksigen karena pohonlah yang dapat menghasilkan oksigen," katanya ketika menyampaikan sambutan pada milad unit-unit usaha Sahid Grup di Pondok Pesantren Modern Sahid, Minggu 27 Mei 2012. Menurut dia, setiap satu pohon dewasa dapat memenuhi kebutuhan oksigen dua orang manusia sehingga 1000 santri yang ada jika menanam dan merawatnya selama bersekolah di pesantren kelak bisa berwakaf oksigen dari pohon-pohon yang ditanamnya bagi kepentingan orang lain. Lingkungan yang asri di kawasan pondok pesantren, ujarnya, menjadi salah satu unggulan yang harus dilestarikan. Oleh karena itu mulai tahun ajaran baru setiap s...