Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2013

Contoh Soal Mengidentifikasi Kata Ganti

Gambar
Contoh Soal Mengidentifikasi Kata Ganti-- Disajikan sebuah kutipan teks, siswa dapat mengidentifikasi kata ganti yang digunakan. 1. Bus kota merupakan alat transportasi utama bagiku, sebab hanya itulah kendaraan satu-satunya yang melewati sekolahku. Pagi itu, seperti biasa aku berjuang setengah mati untuk berebut masuk ke dalamnya. Sudah bukan hal yang asing lagi kalau masuk bus baju rapi, keluar bus jadi lecek . Kepalaku sudah biasa beradu dengan benda lain, entah kaca jendela, besi pegangan, tas bawaan, atau kepala orang lain. Kata ganti yang digunakan pada teks di atas adalah . ... a. orang pertama b. orang kedua c. orang ketiga d. orang pertama dan ketiga 2. Bu Mus adalah seorang guru yang pandai, karismatik, dan memiliki pandangan jauh ke depan. Beliau menyusun sendiri silabus pelajaran Budi Pekerti dan mengajarkan kepada kami sejak dini pandangan-pandangan dasar moral, demokrasi hukum, keadilan, dan hak-hak asasi. Kata ganti yang digunakan pada kalimat di atas adalah .... a. kat

Contoh Soal Mengidentifikasi Kelas Kata (Nomina, Verba, Adjektiva, Adverbia)

Gambar
Contoh Soal Mengidentifikasi Kelas Kata (Nomina, Verba, Adjektiva, Adverbia)-- Disajikan sebuah kutipan teks, siswa dapat mengidentifikasi Kelas Kata (Nomina, Verba, Adjektiva, Adverbia) 1. Setiap orang mempunyai hobi atau kegemaran, namun tidak setiap orang dapat mengembangkan hobinya dengan baik. Banyak faktor yang menyebabkan orang tidak dapat mengembangkan hobinya. Pertama, kemungkinan lingkungan tidak mendukung. Sebagai contoh, kita memiliki hobi melukis, namun orang tua tidak menginginkan kita mengembangkan hobi kita itu. Faktor kedua, adalah dana atau fasilitas pendukung. Kita mempunyai hobi beternak ayam, namun kita tinggal di perkotaan yang padat penduduk. Faktor lain yang lebih penting adalah kemauan kita. Apapun kendala yang kita hadapi, apabila kita memiliki kemauan yang kuat, tidak setengah hati, kita dapat mengatasi masalah-masalah yang menghambat pengembangan hobi kita. Berikut yang bukan merupakan kata benda (nomina) yang terdapat pada teks di atas adalah .... a. kege

Contoh Soal Mengidentifikasi Fungsi Kalimat (Subyek, Predikat, Obyek, atau Keterangan)

Gambar
Contoh Soal Mengidentifikasi Fungsi Kalimat (Subyek, Predikat, Obyek, atau Keterangan)-- Disajikan sebuah kutipan teks, siswa dapat mengidentifikasi fungsi subyek, predikat, obyek, pelengkap, dan lain-lain.. Permainan balap mobil mini yang diperkenalkan pertama kali oleh Tamiya pada tahun 1982 ini sanggup menarik minat banyak penggemar di banyak negara, termasuk Indonesia. Predikat pada kalimat di atas adalah .... a. permainan balap b. diperkenalkan c. menarik minat d. banyak penggemar .

Contoh Soal Mengidentifikasi Kalimat Majemuk dalam Teks

Gambar
Contoh Soal Mengidentifikasi Kalimat Majemuk dalam Teks-- Disajikan sebuah kutipan teks, siswa dapat mengidentifikasi kalimat majemuk. 1. Permainan mobil mini 4 WD mungkin bukan hal asing bagi kita. Permainan balap mobil mini yang diperkenalkan pertama kali oleh Tamiya pada tahun 1982 ini sanggup menarik minat banyak penggemar di banyak negara, termasuk lndonesia. Berbagai lomba Tamiya diadakan di seluruh pelosok negeri ini, tidak hanya di kota-kota besar, di kota-kota kecil pun lomba beradu Tamiya ini kian marak. Permainan Tamiya telah menjadi kegemaran baru bagi penduduk bumi. Kalimat majemuk dalam teks di atas terdapat pada .. .. a. kalimat pertama b. kalimat kedua c. kalimat ketiga d. kalimat keempat .

Lima Besar Nilai Rapor Semester Ganjil TP 2013/2014

Gambar
Lima Besar Nilai Rapor Semester Ganjil TP 2013/2014-- Selamat untuk siswa-siswi berikut atas nilai rapor B.Indonesia nya yang tertinggi untuk semester ini: KELAS VIIb Siti Azizah (9,1) Elza Fitri Daffana (9,1) Vitria Mizani Amelia (8,9) Nisrina Anwar (8,6) Salsabella Humairo (8,5) KELAS VIIc Umi Afiva (9,2) Salsha Dwi Juniar (9,2) Mona Al Yughna (9,0) Aliyya Syamilah Musafirah (8,9) Ahmad Noor Syifan (8,6) KELAS VIIIa Aviani (8,1) Theo Giko Gatano (7,9) Paula Era Resafella (7,7) Misdawati (7,7) Maya Susanti (7,5) KELAS VIIIb Bayu S. (7,7) Theo Aniko (7,7) Edi Prayogi (7,6) Kristiane (7,4) Kewis Natari (7,4) KELAS IXa LELAYANI (8,4) SELLA DARA PIRESA (8,2) MAHYUTI (7,9) VERA AFRI NATHANIA (7,9) RIDUAN (7,5) KELAS IXb TINA ARDILAWATI (8,2) DITHA RIETNI (8,2) CINDY LEA NOVITA (7,7) HEIYINI NOVIA RETHA (7,7) NISPIATI (7,4) Nilai Rata-rata Kelas: Kelas VIIb: 8,09 Kelas VIIc: 8,13 Kelas VIIIa: 7,19 Kelas VIIIb: 7,15 Kleas IXa: 7,29 Kelas IXb: 7,21 .

Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Kata Baku dan Takbaku

Gambar
Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Kata Baku dan Takbaku-- 1. Kalimat berikut yang mengandung kata tidak baku adalah .... a. Tes cerdas cermat dilaksanakan dengan sistem gugur. b. Pencuri di pasar dikeroyok massa sebelum polisi datang. c. lbu meminta kuitansi barang sebelum meninggalkan toko. d. Kakak menerima telepon dari ibu tadi siang. 2. lnsektisida memiliki efek samping negatip bagi lingkungan. Beberapa waktu lalu hama menyerang ribuan tanaman kelapa di Kabupaten Jailolo, Maluku Utara. Permasalahan itu juga terjadi secara period di Kabupaten Talaud, Sulawesi Utara. Penulisan kata baku yang tepat pada teks di atas adalah .... a. negatif b. negatif dan periodik c. efek dan negatip d. insektisida dan periodik Predikat kota Yogyakarta bukan hanya sekadar (1) kota pelajar dan pariwisata, melainkan gudangnya industri kecil, terutama kerajinan. Ribuan industri kecil kerajinan berkembang di daerah ini, mulai dari skala kecil, misalnya souvenir (2) hasil industri rumah tangga hingga

Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Kata Berimbuhan/ Konjungsi yang Digunakan

Gambar
Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Kata Berimbuhan/ Konjungsi yang Digunakan : 1. Kata yang dicetak tebal pada kalimat berikut ini adalah kata berimbuhan, kecuali .... a. Sesuatu yang harus dilompati adalah kotak-kotak yang digambar di atas tanah atau lantai semen. b. Gacuk adalah benda pipih yang dilemparkan ke setiap kotak. c. Serunya anak-anak bermain ingkling hingga kini masih dapat ditemui di beberapa kampung di Jogjakarta. d. Setiap peserta berlomba untuk menjadi orang pertama yang berhasil melemparkan gacuk ke semua kotak. 2. Dua orang anak sedang bermain dakon. Keduanya duduk.... di sebuah pendopo rumah. Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah .... a. menghadap b. dihadapkan c. berhadapan d. menghadapkan 3. Kami berharap semoga laporan ini bermanfaat bagi kami dan pembaca. Konjungsi yang terdapat pada kalimat di atas adalah .... a. penambahan b. perlawanan c. sebab-akibat d. pemilihan 4. Gacuk lawan juga tidak boleh terinjak. Jika terinj

Contoh Soal Membangun Konteks, Memahami Isi Teks Laporan Hasil Observasi

Gambar
Contoh Soal Membangun Konteks, Memahami Isi Teks Laporan Hasil Observasi-- Prestasi belajar siswa yang mendapat perhatian dari orangtua lebih baik dibandingkan dengan prestasi siswa yang kurang mendapat perhatian dari orangtua. Peranan perhatian orangtua dalam lingkungan keluarga yang penting adalah memberikan pengalaman pertama pada masa anak-anak. Hal ini dikarenakan pengalaman pertama merupakan faktor penting dalam perkembangan pribadi dan menjamin kehidupan emosional anak. Siswa yang mendapat perhatian baik dari orang tuanya mendapat prestasi belajar lebih baik dibanding siswa yang kurang mendapat perhatian dari orang tua. 1. Perhatian orang tua mempunyai .... besar terhadap peningkatan prestasi belajar anak di sekolah. Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah .... a. alasan b. akibat c. pengaruh d. manfaat 2. Bahasa yang digunakan dalam laporan observasi adalah bahasa . ... a. baku b. tutur c. daerah d. ilmiah 3. Tempat pertama yang kami kunjungi adalah Anjungan Su

Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Deskripsi

Gambar
Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Deskripsi-- Ciri-ciri Teks Deskripsi (sebelumnya disebut Tanggapan Deskriptif) : 1. Strukturnya terdiri atas: dskripsi umum dan deskripsi bagian. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Faktualnya berdasarkan gambaran suatu obyek (misalnya: tempat) secara rinci. Disajikan sebuah kutipan teks deskripsi, siswa dapat menentukan/ mengidentifikasi struktur teks tersebut. Simak teks deskripsi berikut: Penari Saman berjumlah ganjil. Mereka menyanyikan syair lagu berbahasa Gayo bercampur dengan bahasa Arab saat menari. Nyanyian dalam Tari Saman dibagi dalam lima macam. Regnum adalah nyanyian berupa suara auman. Dering adalah suara auman yang dilakukan oleh semua penari. Redet adalah lagu singkat dengan suara pendek yang dinyanyikan oleh seorang penari pada bagian tengah tari. Sek adalah lagu yang dinyanyikan oleh seorang penari dengan suara panjang tinggi melengking, biasanya sebagai tanda perubahan gerak. Saur yaitu lagu yang

Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Eksplanasi

Gambar
Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Eksplanasi-- Ciri-ciri Teks Tanggapan Deskriptif : 1. Strukturnya terdiri atas: Identifikasi, Klasifikasi/ Definisi, dan deskripsi bagian. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Faktualnya berdasarkan gambaran suatu obyek (misalnya: tempat) secara rinci. Ciri-ciri Teks Eksplanasi : 1. Strukturnya terdiri atas: pernyataan umum, deretan penjelas, dan interpretasi. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Faktualnya memuat informasi yang bersifat keilmuan (misal: sains). Ciri-ciri Teks Narasi : 1. Strukturnya terdiri atas: orientasi (kapan, siapa, dan di mana), komplikasi (masalah apa yang terjadi dan mengapa terjadi), dan resolusi. 2. Memuat informasi yang bersifat naratif 3. Termasuk dalam kategori teks jenis sastra (Misal: menggunakan kata-kata kiasan, gaya bahasa, dsb). Disajikan sebuah kutipan teks eksplanasi, siswa dapat menentukan/ mengidentifikasi struktur teks tersebut. Kata "tsunami" berasal

Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Eksposisi

Gambar
Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Eksposisi-- Ciri-ciri Teks Eksposisi : 1. Strukturnya terdiri atas: Pembukaan (tesis), argumentasi, dan penegasan ulang. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Memuat informasi tentang cara pemecahan/ penanggulangan masalah atas fakta dengan argumen dan contoh-contoh. Disajikan sebuah kutipan teks eksposisi, siswa dapat menentukan/ mengidentifikasi struktur teks tersebut. Setiap orang mempunyai hobi atau kegemaran, namun tidak setiap orang dapat mengembangkan hobinya dengan baik. Banyak faktor yang menyebabkan orang tidak dapat mengembangkan hobinya. Pertama, kemungkinan lingkungan tidak mendukung. Sebagai contoh, kita memiliki hobi melukis, namun orang tua tidak menginginkan kita mengembangkan hobi kita itu. Faktor kedua, adalah dana atau fasilitas pendukung. Kita mempunyai hobi beternak ayam, namun kita tinggal di perkotaan yang padat penduduk. Faktor lain yang lebih penting adalah kemauan kita. Apapun kendala yang k

Film "Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck" Meniru "Titanic", Benarkah?

Gambar
Pelajaran Bahasa Indonesia di Jari Kamu berbagi info Film "Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck" Meniru "Titanic", Benarkah?-- Para penggemar film tentu masih ingat dengan film fenomenal tahun 1997, Titanic . Film yang mengisahkan karamnya kapal Titanic di Samudera Atlantik pada 15 April 1912 itu sempat merajai box office dan telah mendapat sederet penghargaan. Ditambah lagi, kisah cinta Jack & Rose (diperankan Leonardo Dicaprio dan Kate Winslet) membuat keduanya diibaratkan sebagai Romeo dan Juliet versi modern. Sementara itu, saat ini film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck sedang hangat diperbincangkan. Film yang diadaptasi dari buku karya Buya Hamka itu disebut-sebut sebagai tiruan film Titanic versi Indonesia. Lantas, setujukah Pevita Pearce dan Herjunot Ali jika film yang dibintanginya itu dianggap mengikuti Titanic ? "Ya, banyak yang bilang mengikuti Titanic , tapi mungkin yang bilang seperti itu belum membaca bukunya ," bantah Pevita dalam g

Contoh Soal Menentukan/ Mengidentifikasi Struktur Teks Laporan Hasil Observasi

Gambar
Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi : 1. Strukturnya terdiri atas: Definisi umum, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Faktualnya berdasarkan hasil penelitian/ pengamatan yang telah dilakukan. Disajikan sebuah kutipan teks laporan hasil observasi, siswa dapat menentukan/ mengidentifikasi struktur teks tersebut. 1. Simak teks Laporan hasil observasi berikut: Indonesia merupakan paru-paru dunia kedua. Indonesia memiliki hutan lebat yang memberikan banyak oksigen. Di negara ini terdapat tumbuh-tumbuhan dan hewan yang khas, seperti matoa, kayu cendana, burung cendrawasih, orang utan, dan komodo. Kutipan teks tersebut merupakan bagian struktur teks.... a. definisi umum b. deskripsi bagian c. deskripsi manfaat d. penutup 2. Simak teks laporan hasil observasi berikut: Lingkungan hidup adalah segala sesuatu yang ada di sekitar manusia dan berhubungan timbal balik. Lingkungan hidup ini mencakupi benda hidup dan benda mati. Benda hidup pe

Mengidentifikasi Rujukan Kata (Kata Rujukan)

Gambar
Mengidentifikasi Rujukan Kata (Kata Rujukan)-- Tahun pelajaran baru 2013/2014 nanti, Kurikulum 2013 diberlakukan serentak. Saya bagikan sedikit pemahaman saya untuk rekan guru maupun siswa bagaimana menentukan rujukan kata dalam sebuah teks. Rujukan kata adalah suatu kata yang merujuk pada kata lain yang disebutkan sebelumnya. Biasanya berupa kata: ini, itu, tersebut, di sini, di sana, dsb. Perhatikan kata bercetak tebal dan bernomor pada kutipan teks laporan hasil observasi berikut: Taman Bunga Nusantara pertama kali diresmikan pada 10 September 1995 oleh mantan Presiden Soeharto. Prasasti peresmian taman bunga (1)ini terbuat dari batu vulkanik yang disimpan di depan pintu gerbang. Taman (2)ini memiliki luas 35 hektare. Lahan seluas (3)itu kemudian dibagi menjadi beberapa fungsi, yaitu 23 hektare digunakan untuk taman bunga, 7 hektare sebagai taman bermain anak-anak, 2 hektare untuk taman pembibitan, dan 3 hektare untuk fasilitas restoran. Di taman bunga (4)tersebut ada tempat khu

Contoh Teks Eksplanasi tentang Banjir

Gambar
Contoh Teks Eksplanasi tentang Banjir-- Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan tentang proses terbentuk/terjadinya suatu fenomena baik alam maupun sosial. Ciri-ciri Teks Eksplanasi: 1. Strukturnya terdiri atas: pernyataan umum, deretan penjelas, dan interpretasi. Pernyataan umum merupakan gambaran awal tentang apa yang disampaikan dengan pernyataan yang bersifat umum. Deretan penjelasan (eksplanasi) merupakan inti penjelasan apa yang disampaikan. Sementara itu, interpretasi yang berisi pandangan atau simpulan penulis bersifat opsional, boleh ada atau boleh juga tidak ada. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Faktualnya memuat informasi yang bersifat keilmuan (misal: sains). Banjir merupakan fenomena alam yang biasa terjadi di suatu kawasan yang banyak dialiri oleh aliran sungai. Secara sederhana banjir dapat didefinisikan sebagai hadirnya air di suatu kawasan luas sehingga menutupi permukaan bumi kawasan tersebut. Dalam pengertian yang luas, banjir dapat diartikan

Contoh Soal Menjawab dan Menentukan Pertanyaan Isi Teks Laporan Hasil Observasi

Gambar
Contoh Soal Menjawab dan Menentukan Pertanyaan Isi Teks Laporan Hasil Observasi-- Disajikan kutipan teks, siswa dapat menjawab/ menentukan pertanyaan atas isi teks hasil observasi 1. Simak teks Laporan hasil observasi berikut: Indonesia merupakan paru-paru dunia kedua. Indonesia memiliki hutan lebat yang memberikan banyak oksigen. Di negara ini terdapat tumbuh-tumbuhan dan hewan yang khas, seperti matoa, kayu cendana, burung cendrawasih, orang utan, dan komodo. Mengapa Indonesia disebut paru-paru dunia? a. karena Indonesia memiliki hutan lebat b. karena Indonesia memiliki oksigen yang banyak c. karena Indonesia memiliki hutan lebat yang memberikan banyak oksigen d. karena Indonesia memiliki hutan lebat, oksigen, tumbuh-tumbuhan, dan hewan 2. Simak kutipan teks berikut: Perpustakaanku berukuran 30 meter persegi. Di dalamnya terdapat beberapa kelompok buku. Kelompok buku tersebut adalah fiksi, nonfiksi, pengetahuan umum, dan referensi. Setiap hari pengunjung perpustakaanku rata-rata 50

Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi, Deskripsi, Eksposisi, Eksplanasi, dan Cerita Pendek

Gambar
Tahun pelajaran baru 2014/2015 nanti, Kurikulum 2013 diberlakukan serentak. Saya bagikan sedikit pemahaman saya untuk rekan guru maupun siswa tentang materi Kelas VII yaitu bagaimana membedakan teks hasil observasi, tanggapan deskriptif, eksposisi, eksplanasi, dan cerita pendek. Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi : 1. Strukturnya terdiri atas: Definisi umum, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual) 3. Faktualnya berdasarkan hasil penelitian/ pengamatan yang telah dilakukan. Ciri-ciri Teks Deskripsi : 1. Strukturnya terdiri atas: - Identifikasi/gambaran umum, Deskripsi bagian, Simpulan/kesan. 2. Memuat informasi berdasarkan fakta (faktual), bisa bersifat ilmiah maupun non-ilmiah. 3. Faktualnya berisi gambaran sesuatu secara rinci. 4. Sumber karangan diperoleh dari hasil pengamatan, penelitian, dan dapat dikembangkan dengan tambahan imajinasi. Ciri-ciri Teks Eksposisi : 1. Strukturnya terdiri atas: Pembukaan (tesis), argumentasi, dan p

Contoh Soal Mengidentifikasi Teks/ Mengklasifikasi Teks

Gambar
Contoh Soal Mengidentifikasi Teks/ Mengklasifikasi Teks-- Disajikan kutipan teks, siswa dapat mengenali/ mengidentifikasi jenis teks hasil observasi, teks tanggapan deskriptif, teks eksposisi, dan teks eksplanasi 1. Paragraf berikut yang merupakan teks laporan hasil observasi adalah . . . . a. Perpustakaanku berukuran 30 meter persegi. Di dalamnya terdapat beberapa kelompok buku. Kelompok buku tersebut adalah fiksi, nonfiksi, pengetahuan umum, dan referensi. Setiap hari pengunjung perpustakaanku rata-rata 50 orang. Jumlah pengunjung yang begitu banyak bisa dilayani oleh satu orang pustakawan. b. Kegiatan diikuti oleh 1600 siswa dan guru. Selama kegiatan berlangsung, semua peserta sehat-sehat saja, hanya ada satu peserta yang pingsan saat api unggun akan dinyalakan. Setelah diperiksa dokter, ternyata siswa tersebut hanya ketakutan saja. Minggu pagi, esok harinya, semua peserta bersiap-siap untuk pulang. c. Mungkin tidak banyak orang menyadari bahwa sebenarnya sarapan adalah salah satu

KI dan Kompetensi Dasar Bahasa Indonesia Kelas XII SMA/MA Kurikulum 2013

Gambar
KI dan Kompetensi Dasar Bahasa Indonesia Kelas XII SMA/MA Kurikulum 2013-- Kurikulum 2013 mencakup empat kompetensi inti (KI). KI ke-1 dan ke-2 merupakan kompetensi terkait sikap/ karakter, KI ke-3 merupakan kompetensi pengetahuan (teori), dan KI ke-4 merupakan kompetensi praktis/ penerapan. Kelas : X ( Sepuluh ) Kompetensi Inti : TEKS YANG DIPELAJARI: 1. TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI 2. PROSEDUR KOMPLEKS 3. TEKS EKSPOSISI 4. TEKS ANEKDOT 5. TEKS NEGOISASI KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan r

KI dan Kompetensi Dasar Bahasa Indonesia Kelas VI SD/MI Kurikulum 2013

Gambar
KI dan Kompetensi Dasar Bahasa Indonesia Kelas VI SD/MI Kurikulum 2013-- Kurikulum 2013 mencakup empat kompetensi inti (KI). KI ke-1 dan ke-2 merupakan kompetensi terkait sikap/ karakter, KI ke-3 merupakan kompetensi pengetahuan (teori), dan KI ke-4 merupakan kompetensi praktis/ penerapan. 1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya. 1.1 Meresapi makna anugerah Tuhan Yang Maha Esa berupa bahasa Indonesia yang diakui sebagai sarana yang lebih unggul daripada bahasa lain untuk memperoleh ilmu pengetahuan 1.2 Meresapi makna anugerah Tuhan yang Maha Esa atas keberadaan ciri khusus makhluk hidup, hantaran panas, energi listrik dan perubahannya, serta tata surya. 2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya, serta cinta tanah air. 2.1 Memiliki kepedulian dan tanggung jawab tentang ciri khusus makhluk hidup dan lingkungan melalui pemanfaatan bahasa Indonesia

Persajakan dalam Puisi

Gambar
Persajakan dalam Puisi--           Dalam puisi, bunyi merupakan unsur puisi yang mengandung efek keindahan dan tenaga untuk mengekspresikan gagasan. Bunyi selain mengandung unsur-unsur musik, seperti nada, irama, tempo, dan jeda, juga mempunyai tugas yang lebih penting lagi, yakni menimbulkan efek rasa, bayangan, memperdalam makna, dan menimbulkan efek khusus. Pola-pola pengulangan bunyi dalam puisi disebut dengan rima.           Rima dibedakan menjadi dua. Yakni rima asonansi (pengulangan bunyi vokal) dan rima aliterasi (pengulangan bunyi konsonan).           Pengulangan bunyi yang menimbulkan efek merdu dan berirama disebut efoni. Contoh bunyi vokal a, i, u, e, o dan sengau m, n, ng, ny. Bunyi ini cocok untuk menimbulkan kesan keindahan, kemesraan, kegembiraan, kerinduan.           Pengulangan bunyi yang menimbulkan efek tidak merdu dan terkesan parau disebut kakofoni. Contohnya k, p, t, s, b, d, m. Bunyi ini cocok untuk menimbulkan kesan kekuatan, tekanan, kekacauan, kehancuran.

Nilai UAS B.Indonesia Tertinggi Semester Ganjil 2013

Gambar
Nilai UAS B.Indonesia Tertinggi Semester Ganjil 2013-- SELAMAT BUAT SISWA-SISWI BERIKUT INI: Elza Fitri Daffana dan Vitria Mizani Amelia (Kelas 7b) Nilai: 8,0 Aliyya Syamilah Musafirah (Kelas 7c) Nilai: 8,2 AVIANI (Kelas 8a) Nilai: 7,2 A.JUNATI, THEO ANIKO, dan EZRA INNA V. (Kelas 8b) Nilai: 7,0 MAHYUTI dan VERA AFRI NATHANIA (Kelas 9a) Nilai: 8,0 TINA ARDILAWATI (Kelas 9b) Nilai: 8,6 Nilai Rata-rata: Kelas 7b: 6,9 Kelas 7c: 6,5 Kelas 8a: 5,6 Kelas 8b: 5,6 Kelas 9a: 6,0 Kelas 9b: 6,4 SEMOGA MENJADI PEMICU BAGI YANG BERSANGKUTAN DAN BAGI SISWA LAINNYA UNTUK TERUS BERPRESTASI!!!

Kumpulan Update Status Kalimat Pendek Facebook (Twitter) Lucu

Gambar
Pelajaran Bahasa Indonesia di Jari Kamu berbagi info Kumpulan Update Status Kalimat Pendek Facebook (Twitter) Lucu-- Facebook -an memang asyik, begitu juga twitter -an. Apalagi jika kita membaca kalimat yang lucu, segera saja ketegangan dan kegalauan kita mencair. Mau membuat seperti itu juga? Jangan khawatir. Nih, beberapa catatan status dan twit yang bisa kamu gunakan (khusus buat kalian yang admin Pelajaran B.Indonesia di Jari Kamu ambil dari berbagai sumber): Tengkurap salah... Nungging sakit... Miring apa lagi... Terlentang aja ya sayang?!!! Nah.. enak kan! "ALHAMDULILLAH", ternyata sandal jepitku masih bisa dipakai... Sop buntut itu gak enak buntutnya karena musti bayar Teori logis kenapa wanita lebih memilih kecantikan daripada kepintaran : karena jumlah cowo bodoh lebih banyak dari cowo buta Cara terbaik untuk mengingat ulang tahun pacar atau istri kita adalah dengan melupakannya sekaliii saja Heh! kamu! Jangan deket2 tong sampah! Saya gak bisa membedakan mana yan

Puisi Lama dan Contohnya

Gambar
Puisi Lama dan Contohnya-- Puisi Indonesia dapat digolongkan berdasarkan kriteria kurun waktu atau zaman, kriteria isi, dan kriteria bentuk atau gaya pengungkapan yang kadang-kadang disebut pula dengan tipe. Berdasarkan kurun waktu atau zamannya, puisi Indonesia dapat dibedakan menjadi puisi lama dan puisi baru (modern). Dengan membagi puisi Indonesia berdasarkan kurun waktu atau zamannya, sebenarnya kita juga telah membedakan bentuk dan sifatnya. Berdasarkan sifatnya, puisi lama merupakan milik bersama sehingga siapapun yang mampu menghapalnya, dialah yang memilikinya. Adapun berdasarkan bentuknya, puisi lama pada umumnya berpola (terikat oleh beberapa aturan). Artinya, sebagian besar berbentuk cipta sastra yang terikat oleh jumlah baris, jumlah kata, atau jumlah huruf. Contohnya pantun. Akan tetapi, ada bentuk puisi lama yang tidak beraturan bentuknya, misalnya puisi mantra. Contoh Puisi Lama: a. Mantra b. Pantun c. Pantun Berkait d. Talibun e. Pantun Kilat (Karmina) f. Gurindam g.

Karya Sastra Klasik

Gambar
Karya Sastra Klasik- Sastra klasik yang bisa juga disebut sebagai sastra tradisional adalah karya sastra yang tercipta dan berkembang sebelum masuknya unsur-unsur modernisme ke dalam karya sastra. Dalam ukuran waktu, sastra klasik (Nusantara) dibatasi sebagai sastra yang berkembang sebelum tahun 1920-an , yakni rentang waktu sebelum lahirnya tren sastra Angkatan Balai Pustaka . Bentuk-bentuk Karya Sastra Klasik a. Mantra b. Pantun c. Pantun Berkait d. Talibun e. Pantun Kilat (Karmina) f. Gurindam g. Syair h. Seloka i. Ruba'i j. Kit'ah k. Nazam l. Gazal m. Masnawi 2. Berbentuk Prosa a. Bidal b. Hikayat c. Sejarah (Tambo) d. Dongeng e. Kisah