Macam-macam Kata Ulang dan Contohnya

Kata ulang adalah kata yang diulang. Misalnya anak-anak , berasal dari kata anak . Berbeda dengan kupu-kupu , ini bukan kata ulang karena tidak dikenal adanya kata kupu . Yang jelas, prinsip kata ulang memerhatikan hal berikut: - selalu memiliki bentuk dasar yang diulang - bentuk dasarnya merupakan kata yang biasa dipakai dalam bahasa Indonesia - proses pengulangannya tidak mengubah kelas kata (jika kata benda akan tetap sebagai kata benda, dst) dan maknanya. Macam-macam Kata Ulang: 1. Kata ulang utuh (Contoh: rumah-rumah, persawahan-persawahan) 2. Kata ulang berimbuhan (Contoh: mobil-mobilan, rumah-rumahan) 3. Kata ulang sebagian (Contoh: berjalan-jalan 4. Kata ulang berubah bunyi (Contoh: sayur-mayur, bolak-balik) 5. Kata ulang suku awal (Contoh: sesama, tetamu) Bukan kata ulang: - kupu-kupu - laba-laba - kura-kura - teka-teki - mondar-mandir Alasan: karena tidak ada bentuk dasarnya (kupu, laba, kura, teka). Memang ada kata laba (sinonim untung) tapi beda maknanya. Makna Kata Ulang...